Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
 pena biru2

(Review) Hanasui Body Spa Exfoliating Gel, Kulit Makin Berseri

(Review) Hanasui Body Spa Exfoliating Gel, Kulit Makin Berseri. Apakah di antara kamu ada yang memiliki masalah kulit kusam dan terasa kasar? Ada kalanya hal itu terjadi karena sel kulit mati yang menumpuk dan terus menempel, sehingga sel kulit baru tak mampu menampakkan wujud aslinya yang lebih segar, cerah, dan lembut. Karena masalah itu produk eksfoliasi saat ini terasa nge-tren dan menjadi poin penting dalam perawatan kulit. Nah, bicara masalah kulit seperti ini, tentu kita tak bisa lepas dengan pemikiran tentang produk eksfoliasi yang bagus untuk kulit. Bukan hanya dibutuhkan untuk kulit wajah loh, tetapi juga kulit tubuh bagian lain. Karena bagaimana pun kulit penting untuk dirawat di manapun posisinya.

Dalam hal ini, aku cenderung mencari solusi yang praktis tetapi juga efektif. Sebagai ibu rumah tangga sekaligus perempuan yang bekerja di rumah, aku membutuhkan produk eksfoliasi yang mudah diaplikasikan, berpotensi kecil untuk iritasi, juga sesuai dengan kebutuhan kulitku. Untuk mewujudkan kulit yang tampak sehat dan berseri seperti keinginanku, aku mencoba Hanasui Body Spa Exfoliating Gel. Dengan keunggulan yang dimiliki, aku merasa antusias untuk mencoba produk yang satu ini. Penasaran? Yuk, simak review Hanasui Body Spa Exfoliating Gel berdasarkan pengalaman pribadi sekaligus mengulik informasi lengkap tentang produknya.


hanasui body spa review


 

1.     Hanasui Body Spa

Produk eksfoliasi dari Hanasui ini memiliki beberapa hal yang menarik dan unik. Untuk packaging-nya, dia berbentuk tube besar ukuran 300 ml. Hal tersebut cukup menakjubkan karena aku pribadi sering mendapati produk eksfoliasi yang memiliki kemasan kecil. Dari ukuran yang besar itulah, produk Hanasui ini menarik perhatianku dibandingkan lainnya. Selain itu, bagian tutupnya memiliki warna samar dengan bentuk fliptop. Dengan bentuk tutup seperti ini penggunaan Body Spa Exfoliating Gel ini akan lebih mudah. Selain itu, kemasan ini juga tak memiliki warna sehingga isi bagian dalam dapat dilihat secara sempurna. Tentunya, warna-warna ini juga akan menarik perhatian penggunanya.


hanasui body spa strawberry


Body Spa Hanasui merupakan produk lokal yang diproduksi oleh PT EKA JAYA INTERNASIONAL yang berlokasi di Tangerang, Banten, Indonesia. Produk eksfoliasi ini memiliki NO BPOM NA18160103857. Dengan adanya nomor tersebut, dapat dipastikan Hanasui Body Spa aman untuk digunakan dan resmi beredar luas. Ditambah, produk ini juga telah mengantongi label HALAL sehingga umat muslim pun akan nyaman menggunakannya.


cara pakai body spa gel hanasui


 

A.     Varian Hanasui Body Spa Exfoliating Gel

Produk gel untuk mengeksfoliasi kulit ini memiliki delapan varian di antaranya Cherry, Blueberry, Strawberry, Lemon, Orange, Aloe Vera, Rainbow, dan Coffe. Varian tersebut dapat dibedakan berdasarkan warna yang ditunjukkan dari isi masing-masing.   Varian Cherry memiliki kemasan berwarna merah. Varian Blueberry memiliki warna biru muda. Varian Strawberry tentunya memiliki warna merah muda. Varian Lemon menunjukkan identitasnya dengan warna kuning. Selain itu, varian jeruk memiliki warna oranye. Kemudian, Aloe Vera memiliki warna yang tak kalah segar yakni hijau muda. Ada pula varian kopi yang berwarna kecokelatan untuk pecinta kopi. Terakhir, ada varian unik yaitu Rainbow yang memiliki warna lebih dari satu yang memberi arti jika varian ini merupakan perpaduan dari beberapa bahan lainnya.


hanasui body spa aloe vera


 

B.     Manfaat Hanasui Body Spa

Tak hanya di satu bagian, penggunaan Hanasui Body Spa untuk wajah dan juga kulit bagian tubuh lainnya dapat dilakukan. Produk eksfoliasi ini memiliki manfaat untuk membuat kulit lebih tampak bersih, sehat, dan berseri.

Sebenarnya, Hanasui Body Spa apakah aman untuk wajah? Sejauh ini tidak ada pendapat spesifik dari ahli. Hal tersebut kembali pada kulit masing-masing. Misalnya, jika kulit wajah sensitif, baiknya hindari pemakaian pada wajah dan pakai pada kulit tubuh saja.


manfaat hanasui body spa gel


 

C.      Ingredients Hanasui Body Spa

Produk eksfoliasi ini secara garis besar memiliki bahan yang sama. Bahan yang membuat mereka berbeda tentunya varian mereka seperti aloe barbadensis extract untuk varian lidah buaya, vaccinium myrtillus fruit extract untuk varian blueberry, dan prunus avium extract untuk varian cerry. Selain itu, bahan lengkap yang dipakai sama di  antaranya aqua, glycerin, lactic acid, propylene glycol, collagen, carbomer, phenoxyethanol, PEG-40 hydrogenated castor oil, allantoin, cetrimonium chloride, tetrasodium EDTA, CI 14720, dan CI 16255.

 

D.     Cara pakai Body Spa Gel Hanasui

Ada yang masih bingung tentang bagaimana cara pakai Hanasui Body Spa? Nah, berikut cara pemakaian exfoliation gel ini.

·         Balurkan gel pada tubuh atau kulit wajah dalam keadaan kering. Jadi, pemakaian gel ini dapat disesuaikan pada area kulit manapun. Juga, Hanasui Body spa ini tidak membutuhkan kulit yang basah saat pengaplikasian.

·         Gosok perlahan kulit yang telah diberi gel secara perlahan hingga terbentuk bulir atau gumpalan sel kulit mati yang terangkat bersama gel.

·         Bersihkan kulit dari sisa kotoran, setelahnya bilas dengan air bila perlu.

 

2.     Review Hanasui Body Spa

Nah, saatnya aku bahas review Hanasui Body Spa. Sebenarnya aku termasuk orang yang jarang eksfoliasi kulit tubuh. Jika dibandingkan, aku cenderung lebih perhatian untuk eksfoliasi kulit wajah daripada kulit bagian tubuh lainnya. Hanasui exfoliating gel bisa untuk wajah? Maaf, maksudku di sini produk eksfoliasi kulit khusus untuk wajah. Hanasui Body Spa kupakai sesuai dengan namanya yakni untuk bagian tubuh. 

Saat aku punya Hanasui Body Spa ini, aku memiliki ketertarikan dan antusias tersendiri. Bahkan, aku mulai meluangkan waktu untuk lebih memperhatikan kulit selain pada wajah saat anakku tidur. Dari sini, aku mendapatkan rasa senang secara khusus.

Oke, pertama kali aku memakai produk ini, aku memakainya di bagian tangan dan kaki. Bagian tersebut lebih jarang kurawat ketimbang wajah. Saat itu aku memakai Hanasui Body Spa Blueberry yang memiliki wangi khas segar sedikit asam menyegarkan. Saat gel mulai diratakan dan digosok di kulit secara lembut, gumpalan mulai muncul dengan warna yang kecokelatan dan hitam. Ya, kemungkinan warna tersebut muncul karena tangan dan kakiku kotor meskipun aku merasa sudah membersihkannya dengan baik. Apalagi jika sel kulit mati mulai terangkat, kemungkinan warna tersebut dipengaruhi dengan hal ini pula.


hanasui body spa exfoliating gel review


Lanjut, aku mencoba memakai Body Spa Exfoliating Gel Strawberry di bagian wajah. Varian ini memiliki wangi yang sedikit mirip dengan blueberry, hanya saja ada kesan lebih manis di dalamnya. Awalnya, aku sedikit was-was jika produk eksfoliasi gel ini tak ramah dengan kulit wajah. Tapi saat digunakan, gel ini cenderung dingin dan memberikan hidrasi pada kulit pula. Sehingga kulit tidak merasakan ekfoliasi yang berlebihan dan tidak timbul iritasi.

Mungkin ada pemikiran “Ah, masak semua kotoran itu berasal dari kulit kita. Apa benar semua itu daki alias sel kulit mati dan kotoran yang berkumpul? Penipuan nih kayaknya.”


review hanasui body spa exfoliating gel


Untuk anggapan seperti ini aku tidak bisa mengatakan bahwa hal tersebut bohong, tidak juga dikatakan seratus persen benar. Menurutku, gumpalan atau kotoran yang terlihat saat kita membersihkan kulit adalah campuran antara gel dan kotoran pada kulit yang berproses sedemikian rupa hingga dapat berbentuk padat serta terlihat. Gumpalan itu bukan hanya kotoran yang ada pada kulit, tapi gel dari Hanasui Body Spa yang membantu untuk mengangkat kotoran-kotoran tersebut agar kulit terlihat bersih, halus, dan berseri.

Jadi, jika ada anggapan “Wah, ini daki semua dan sebanyak ini, jadi kulitu kotor banget.”, menurutku bukan seperti itu. Akan tetapi lebih seperti, “Wah, sepertinya kulitku akan jauh lebih bersih dan baik karena kotoran atau sel kulit mati yang tidak bisa diangkat oleh sabun bisa dibersihkan Hanasui Body Spa.”

Bagaimana sensasi kulit setelah memakai produk? Setelah kulitku mendapat perawatan dari produk Hanasui ini, aku merasa kulitku lebih bersih dan halus. Baiknya lagi, produk ini tidak membuat kulitku cenderung kering. Masih tersisa kelembapan yang oke sehingga kulit tampak baik dan cerah.

Lalu, bagaimana dengan produknya sendiri? Aku secara pribadi menyukai wanginya. Ingredients yang disajikan juga terasa familiar dan memang bermanfaat untuk kulit. Selain itu, kemasan yang besar sekali dengan harga yang terjangkau, siapa yang tidak merasa tertarik?


review hanasui body spa


Untuk memakai produk eksfolisi dari Hanasui ini sepertinya aku lebih suka memakai di area selain wajah. Bukan karena dia membuat masalah di wajahku, tetapi aku ingin produk ini fokus merawat kulit tubuhku yang lebih jarang kuberi perhatian ketimbang bagian wajah.


hanasui body spa untuk wajah


Sejauh aku memakai produk ini selama seminggu (aku memakainya tiga kali selama seminggu ini). Tidak ada efek buruk yang kurasakan. Pada saat pemakaian aku merasa terhibur dengan wanginya yang sesuai selera. Ia memiliki bau yang lumayan kencang saat awal pakai, tetapi setelah digosok dan dibersihkan, wangi yang ditinggalkan cenderung lebih lembut serta menenangkan. Kemudian, aku tidak ada masalah untuk harga dan ukuran. Mungkin tidak begitu sesuai jika dibawa saat perjalanan karena bentuknya yang lumayan besar. Mungkin, akan lebih menyenangkan jika Hanasui Body Spa juga memiliki kemasan travel friendly. 

 

3.     Harga Hanasui Body Spa

Hanasui Body Spa Exfoliating Gel semua varian temasuk cherry, blueberry, dan aloe vera dijual Rp 25.000,00 untuk harga normal. Pembelian dapat dilakukan di official online store Hanasui dan juga toko kosmetik maupun minimaret dekat rumah. Dengan ukuran 300 ml, harga tersebut amat terjangkau dan patut dipertimbangkan.


hanasui body spa harga


Nah, itu tadi review Hanasui Body Spa. Kegiatan eksfoliasi dengan Hanasui Body Spa Exfoliating Gel tersebut merupakan salah satu caraku agar kulit makin berseri. Mungkin ada juga orang-orang sepertiku yang tak begitu memperhatikan ekfoliasi kulit bagian tubuh. Dengan produk Hanasui ini, kita akan lebih optimal dalam merawat dan juga memberikan bukti jika kita menyayangi diri dengan lebih baik serta tulus.

17 komentar untuk "(Review) Hanasui Body Spa Exfoliating Gel, Kulit Makin Berseri"

  1. wah gilasih.. dari dulu body spanya hanasui emang udah jadi andalan banget, isinya banyak harganya terjangkau

    BalasHapus
  2. Dari kemaren2 pingin banget cobain hanasui body spanya..penasaran banget sama sensasi setelah exfoliatingnya...pasti rasanya relax dan bersih semua daki2...

    BalasHapus
  3. Bener banget saking repot ngerjain kerjaan rumah jadi lupa ngerawat diri. Makanya perlu banget cari yang mudah dan praktis aja

    BalasHapus
  4. Satisfied banget lihat kotoran ikut terangkat gitu. Harganya murah pula yaa. Nanti aku mau coba beli kalau scrubku di rumah sudah habis.

    BalasHapus
  5. jadi ini bisa dijadikan eksfoliasi wajha juga ya .. aku si prefer pake yg toner gitu untuk eksfoliasi krn kulit sensitif ..

    BalasHapus
  6. Aq juga sukaa pake inii, harganya murah,,isinya banyak bangedd 😍😍

    BalasHapus
  7. Pasti lembut banget nih kulit abis pake exfoliating spa hanasui

    BalasHapus
  8. Hanasui Body Spa Exfoliating Gel ini sudah diklaim halal ya ... jadinya nyaman menggunakannya. Penasaran dengan yang warna merah itu.

    BalasHapus
  9. Saya sekalipun kebanyakan di rumah saja sekarang, kulitnya enggak banget. Kusam dan mulai ada bintik-bintik berkat dulu aktif traveling, tersengat matahari. Membaca tentang Hanasui Body Spa Exfoliating ini jadi keingetan untuk mulai ikut merawat kulit. Sudah gerah lihatnya :)

    BalasHapus
  10. Aku malah rutin mba pakai exfoliasi badan. Seminggu sekali minimal. Krn biar gimana, sel kulit mati ga akan bisa terangkat dengan sabun biasa :D.

    Nah tapi aku biasanya ga mau campur2 ke wajah walopun di botolnya ditulis bisa utk wajah dan badan. Tetep prefer pakai yg khusus wajah only kalo utk kulit wajah. Maklum sensitif bangetttt kulit muka ku.

    Belum coba yg hanasui. Ntr kalo produk yg aku pake skr, mau coba deh yg hanasui ini :)

    BalasHapus
  11. wah harganya terjangkau ya hanya 25000. Mau nanya, saya kan suka travelling dan kepanasan. Kalau mau pakai ini sebaiknya kapan ? apa habis pulang panas2an boleh ?

    BalasHapus
  12. Aku belum nyoba sama sekali, udah tau sih produknya dari lama tapi aku belum mau nyoba hahaha tapi pas liat ini review kok jadi pengen nyoba hahahaha

    BalasHapus
  13. Yeay~
    Aku juga pakai produk Hanasui Body Spa Exfoliating Gel yang rasa lemon, warna kuning.
    Aku pakai sambil membersihkan badan anak-anak juga yang seringkali mandinya terburu-buru.

    Alhamdulillah, sedikit-sedikit asalkan rutin bisa mengangkat sel-sel mati yang kesannya gak enak dilihat, ehhehe..

    BalasHapus
  14. Aku baru cobain yg kopi dan suka bgt sih sama aromanya..
    Dan beneran gampang bgt apply nya..

    BalasHapus
  15. Aku seneng produknya Hanasui bagus2 dan banyak ragamnya. Harganya sangattt murah dan kemasannya jg besar. Trs exfoliating gelnya jg oke dan bkn kulit halusss.

    BalasHapus
  16. Aku udh pakai ini dan bagus sih dia buat exfoliating kulit ngersa bersih gitu udah nya

    BalasHapus
  17. Oh ternyata hanasui body spa ini bisa juga untuk kulit wajah ya, Kak. Aku lagi cari produk buat exfoliasi wajahku. Mau coba hanasui cuma khawatir nggak bisa buat wajah euy....

    BalasHapus